Eksekusi Pengosongan nomor 1/Pdt.Eks/2019/PN Krs. bertempat di Desa Liprak Wetan
Pada hari Kamis, 23 Desember 2021, Pengadilan Negeri Kraksaan kembali berhasil melaksanakan eksekusi. Eksekusi pengosongan yang terdaftar dalam register nomor 1/Pdt.Eks/2019/PN Krs. bertempat di Desa Liprak Wetan, Kecamatan Banyuanyar, Kabupaten Probolinggo atas sebidang tanah pertanian Luas 10.527 M2 yang diajukan oleh Badru Zyaman, SH. Eksekusi pengosongan kali ini sebagai tindak lanjut permohonan Badru Zyaman, SH. sebagai pemenang lelang. Diawali dengan pembacaan penetapan eksekusi oleh SABRAN AK, SH., Panitera Pengadilan Negeri Kraksaan. Hadir dalam kegiatan eksekusi hari ini petugas dari Kantor Badan Pertanahan Nasional Kabupaten Probolinggo yang ikut membantu pelaksanaan eksekusi. Kegiatan eksekusi yang langsung dipimpin Agus Akhyudi, Ketua Pengadilan Negeri Kraksaan dapat berjalan dengan lancar berkat pengamanan dari dari aparat keamanan gabungan yang terdiri personil dari Polres Kabupaten Probolinggo, Kodim 0820 Probolinggo serta Sub Denpom V/3-1 Probolinggo. Diakhir kegiatan eksekusi dilakukan penandatanganan Berita Acara Eksekusi sekaligus dilanjutkan penyerahan obyek eksekusi kepada pemohon eksekusi.
Pelaksanaan Eksekusi Pengosongan Tanah dan Bangunan nomor 17/Pdt.Eks/2014/PN Krs
Pada hari Selasa, 21 Desember 2021, Pengadilan Negeri Kraksaan kembali berhasil melaksanakan eksekusi. Eksekusi kali ini dilakukan secara bersamaan terhadap 2 perkara, yaitu eksekusi pengosongan tanah dan bangunan nomor 17/Pdt.Eks/2014/PN Krs. bertempat di Desa Sukokerto, Kecamatan Pajarakan, Kabupaten Probolinggo yang diajukan oleh Galih Prakoso, ST. selaku pemohon eksekusi terhadap Andi Ainul Arifin selaku termohon eksekusi. Eksekusi pengosongan kali ini sebagai tindak lanjut permohonan Galih Prakoso, ST sebagai pemenang lelang. Diawali dengan pembacaan penetapan eksekusi oleh H. Deny Wahyudi, SH., jurusita Pengadilan Negeri Kraksaan. Meski sempat berjalan alot diawal pelaksanaan, namun berkat upaya persuasif yang dilakukan oleh tim eksekutor dari Pengadilan Negeri Kraksaan, akhirnya eksekusi dapat berjalan dengan lancar sampai selesai dan selanjutnya obyek eksekusi berupa sebidang tanah berikut rumah yang ada di atasnya diserahkan oleh Pengadilan Negeri Kraksaan kepada Galih Prakoso, ST. selaku pemohon eksekusi. Eksekusi yang dipimpin langsung oleh Agus Akhyudi, Ketua Pengadilan Negeri Kraksaan dapat berjalan dengan aman dan lancar berkat dari dukungan dari aparat keamanan gabungan yang terdiri personil dari Polres Kabupaten Probolinggo, Kodim 0820 Probolinggo serta Sub Denpom V/3-1 Probolinggo. Diakhir kegiatan eksekusi ini ditandatangani Berita Acara Eksekusi dilanjutkan penyerahan kunci kepada pemohon eksekusi.
Kegiatan eksekusi berlanjut di Kecamatan Paiton, tepatnya di Desa Binor sebagai tindak lanjut atas permohonan eksekusi yang diajukan oleh Rudy Anto melalui kuasanya Prayuda Rudy Nurcahya, SH. Pelaksanaan eksekusi yang terdaftar di register No. 6/Pdt.Eks/2019/PN Krs Jo. No 4/Pdt.G/2017/PN Krs Jo. 61/Pdt/2018/PT. Sby Jo. No. 118 K/Pdt/2019 diawali dengan pembacaan penetapan eksekusi oleh Sabran AK, SH., Panitera Pengadilan Negeri Kraksaan. Setelah dibacakan penetapan eksekusi, selanjutnya kegiatan eksekusi dimulai dengan memasang patok batas berikut pagar gedeg mengelilingi objek eksekusi. Mengakhiri kegiatan eksekusi, dilakukan penadantangan Berita Acara Eksekusi sekaligus penyerahan objek eksekusi kepada pemohon eksukusi.
RAPAT BULANAN BULAN DESEMBER 2021
Pada hari Kamis, tanggal 16 December 2021 di Ruang Media Center Pengadilan Negeri Kraksaan Kelas IB telah dilaksanakan Rapat Bulanan yang dipimpin langsung oleh Ketua Pengadilan Negeri Kraksaan kelas IB.
Rapat tersebut diikuti oleh Seluruh Aparatur Pengadilan Negeri Kraksaan dengan membahas tentang kendala apa saja yang dihadapi disetiap bagian yakni bagian Kepaniteraan maupun Kesekretariatan. Namun, sebelum memulai rapat seperti biasa Ketua Pengadilan Negeri Kraksaan selalu menyampaikan terkait Perma No. 7, 8 dan 9, Maklumat Ketua Mahkamah Agung Nomor 1 tahun 2017, Kode Etik dan PPH agar selalu diperhatikan dan dilaksanakan dengan sebaik-baiknya. Setelah itu dilanjutkan dengan pembahasan laporan dari bagian kepaniteraan dan kesekretariatan berkaitan dengan temuan dan tindak lanjut di bulan sebelumnya dan bulan berjalan. Rapat juga membahas kelengkapan dokumen APM dan ZI untuk tahun 2022. Rapat Tersebut kemudian ditutup oleh Ketua Pengadilan Negeri Kraksaan dengan menyampaikan saran agar selalu tertib dan bertanggungjawab penuh terhadap tugas yang diemban di Pengadilan Negeri Kraksaan.
Rapat berjenjang Kepaniteraan Desember 2021
Pada hari Kamis, tanggal 9 Desember 2021 di Ruang Center Pengadilan Negeri Kraksaan Kelas IB dilaksanakan Rapat berjenjang Kepaniteraan yang dipimpin langsung oleh Panitera Pengadilan Negeri Kraksaan kelas IB.
Rapat yang diikuti oleh Seluruh panitera muda, Panitera Pengganti, dan Jurusita pengganti dimulai pukul 08.00 hingga selesai. Rapat tersebut membahas kendala apa saja yang dihadapi pada kepaniteraan. Dilanjutkan dengan pembahasan register perkara pidana maupun perdata yang disiapkan pada akhir tahun dan menutup keuangan perkara perdata pada akhir tahun, dilanjut mengenai seleksi advokat pada POSBAKUM agar segera dilaksanakan. Rapat berjalan dengan lancar dan ditutup oleh Panitera Pengadilan Negeri Kraksaan dengan menyampaikan agar selalu tertib dan teliti terhadap tugas masing masing di Pengadilan Negeri Kraksan.
Rapat Berjenjang Bagian Kesekretariatan Desember 2021
Pada hari Senin, tanggal 6 December 2021 di Ruang Sekretaris Pengadilan Negeri Kraksaan Kelas IB telah dilaksanakan yang dipimpin oleh Sekretaris Pengadilan Negeri Kraksaan kelas IB.
Rapat tersebut dihadiri oleh Kasubbag Kepegawaian dan Ortala, Kasubbag Umum dan Keuangan, serta Kasubbag PTIP Pengadilan Negeri Kraksaan kelas IB. Adapun hal yang menjadi pembahasan utama yakni mengenai penyerapan anggaran yang perlu dimaksimalkan kembali terlebih menjelang akhir tahun 2021. Dalam pembahasan rapat diketahui bahwa penyerapan anggaran DIPA 01 mencapai lebih dari 80% sedangkan untuk penyerapan DIPA 03 mencapai 78% agar hal tersebut menjadi perhatian untuk lebih ditingkatkan penyerapannya. Pun Bagi PPNPN penting Terkait kebersihan (5R) agar lebih ditingkatkan terlebih sedang memasuki musim penghujan. Sebelum mengakhiri Rapat, Sekretaris menyampaikan agar Kasubbag Umum dan Keuangan memperhatikan Fasilitas kantor yang perlu mendapatkan perbaikan agar segera ditindak lanjuti. Rapat Tersebut kemudian ditutup oleh Sekretaris Pengadilan Negeri Kraksaan kelas IB dengan ucapan Terimakasih
Sistem Informasi Penelusuran Perkara
Aplikasi Sistem Informasi Penelusuran Perkara (SIPP), merupakan aplikasi administrasi dan penyediaan informasi perkara baik untuk pihak internal pengadilan, maupun pihak eksternal pengadilan. Pengunjung dapat melakukan penelusuran data perkara (jadwal sidang sampai dengan putusan) melalui aplikasi ini.
Pencarian Dokumen Putusan di Direktori Putusan Mahkamah Agung
Pencarian cepat Dokumen Putusan di Database Direktori Putusan Mahkamah Agung Agung Republik Indonesia
-
Berita Mahkamah Agung
Error: Feed tidak dapat ditampilkan. - Create by ZenoRSS
-
Berita Badan Peradilan Umum
Error: Feed tidak dapat ditampilkan. - Create by ZenoRSS
Pelayanan Prima, Putusan Berkualitas